PT Toba Pulp Lestari Raih Penghargaan Kategori Silver Dari Kementerian Desa

    PT Toba Pulp Lestari Raih Penghargaan Kategori Silver Dari Kementerian Desa
    Manager Community Development ( CD ) PT Toba Lestari Ramida Siringoringo saat Menerima Penghargaan Kategori Silver Dari Menteri Desa, PDTT

    SUMUT - Toba Pulp Lestari, Tbk ( TPL ) meraih penghargaan kategori Silver Bidang Pelibatan dan Pengembangan masyarakat dan program penciptaan lapangan kerja serta peningkatan keterampilan melalui program Gerobak Madu dalam ajang CSR dan Pembangunan Desa Berkelanjutan Awards 2022.

    Program dengan bertajuk Awards 2022 tersebut diselenggarakan oleh Kementerian Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal, Transmigrasi bekerja sama dengan Indonesian Social Sustainability Forum ( ISSF ) di JS Luwansa Hotel & Convention Center Jakarta, Kamis (23/6/2022).

    Penghargaan kategori Silver tersebut diraih PT Toba Pulp Lestari, Tbk dikarenakan bentuk kepedulian dan kontribusi kepada masyarakat dalam Program Gerobak Madu yang dilakukan di Desa Aek Natolu, Kecamatan Lumban Julu, Kabupaten Toba sejak tahun 2017 yang lalu 

    Gerobak Madu merupakan program CSR yang dilaksanakan oleh TPL untuk meningkatkan taraf ekonomi petani madu yang ada di kawasan sekitar perusahaan. Dalam program ini, TPL memberikan pelatihan kepada petani madu dengan menghadirkan pelatih untuk membantu meningkatkan keterampilan para petani.

    Penganugerahan diserahkan langsung oleh Wakil Presiden Republik Indonesia, Prof. Dr. (HC) K.H. Ma’ruf Amin didampingi Menteri Desa, PDTT Republik Indonesia Dr. ( HC ) Drs. A. Halim Iskandar, M.Pd. dan Ketua Umum ISSF Sudarmanto kepada Community Development (CD) Manager TPL, Ramida Siringoringo.

    Community Development ( CD ) Manager PT Toba Lestari, Tbk Ramida Siringoringo dalam keterangan tertulisnya, Sabtu ( 25/06/2022 ) mengatakan, penghargaan ini akan menjadi motivasi bagi perusahaan PT Toba Pulp Lestari untuk terus berkontribusi kepada masyarakat di wilayah operasional perusahaan.

    Selain itu, PT Toba Pulp Lestari siap bersinergi dengan masyarakat untuk menggerakkan potensi desa yang dimiliki agar memberikan dampak ekonomi bagi masyarakat. Sehingga, diharapkannya masyarakat sekitar perusahaan dapat mandiri secara ekonomi.

    "Kami mengucapkan terimakasih atas penghargaan yang kami terima, tumbuh dan berkembang bersama masyarakat merupakan salah satu misi perusahaan, karena TPL adalah bagian dari masyarakat. Untuk itu, secara berkelanjutan TPL terus berkontribusi untuk pengembangan potensi desa dan pemberdayaan masyarakat, " ujar Ramida.

    Menteri Halim Iskandar mengatakan, pada saat peluncuran Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) sebagai entitas badan hukum baru, Presiden Joko Widodo mengarahkan dengan tegas agar perusahaan negara dan swasta yang beroperasi di desa-desa menyertakan Bumdes dalam aktivitas ekonominya.

    "Tujuannya agar ekonomi desa melaju lebih cepat lagi, salah satu wujud kerja sama ialah kegiatan CSR secara khusus yang mampu mendukung, berhasil membangun desa secara berkelanjutan, "katanya.

    Wapres Ma’ruf Amin mengatakan pemberian penghargaan ini diharapkan dapat menumbuhkan motivasi kepada Badan Usaha Milik Negara ( BUMN ) dan Badan Usaha Milik Swasta untuk mendukung pengembangan Bumdes melalui program CSR dan diharapkan dapat mengembangkan upaya pemberdayaan ekonomi masyarakat desa, " ucapya

    Penyelenggaraan award ini memiliki empat kriteria penilaian untuk Badan Usaha (Perusahaan BUMN dan Swasta) yaitu memiliki indikator perencanaan program, pelaksanaan secara umum terdapat fasilitasi program, monitoring dan evaluasi yang dilakukan secara rutin dan dampak dari program seperti adanya penambahan jumlah unit usaha Bumdes, ada perubahan yang lebih baik, berkontribusi terhadap daerah, peningkatan jumlah tenaga kerja, berkontribusi terhadap kegiatan sosial budaya masyarakat serta berkontribusi bagi pelestarian lingkungan.

    Sebagai informasi program penerimaan Awards 2022 adalah ajang perdana yang nantinya akan terus diadakan setiap tahunnya, kali ini penerima penghargaan sejumlah 64 perusahaan BUMN dan BUMS. ( Karmel )

    SUMUT
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Regal Springs Indonesia Edukasi Pentingnya...

    Artikel Berikutnya

    Danau Toba, Keajaiban Dunia di Sumatera...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Oknum TNI di Karo Diduga Kembali Kelola Judi  ** Warisan Buruk Yang Tak Kunjung Berakhir
    Jenderal TNI (Purn) Dudung Abdurachman: SMSI Harus Tetap Solid dan Bergerak Maju
    Soal IPAL PKS Gunung Bayu, Manajer: Insiden jebolnya tanggul akibat intensitas curah hujan meningkat
    Ayo Pindah ke Rembang, Surga Kuliner Ramah Kantong!
    Hendri Kampai: Mengabdi untuk Bangsa, Bukan untuk Diri Sendiri, Cerita di Balik Amanah Jabatan
    Tinjau Pelabuhan Ajibata dan Ambarita, Direktur Sarana Transportasi Jalan Sebut Penyebrangan Arus Balik Berjalan Aman dan Nyaman
    Alami Sakit dan Kelelahan, Kawilker Ajibata Beri Fasilitas Istirahat Kepada Pengguna Jasa
    Akhir Petualangan Oyok: Bandar Narkoba Besar Jalan Klambir V Ditangkap Satresnarkoba
    Jatuh di Jalan Berlubang Siantar-Tigaras, Petugas KSOPP Pelabuhan Tigaras Obati Calon Pengguna Jasa
    Viral di Media Sosial, Pelaku Pemukulan Diatas Jetski di Perairan Danau Toba Ditangkap Satuan Reserse Kriminal Polres Samosir
    Ribuan Kendaraan Diprediksi Nyeberang ke Samosir, Kepala KSOPP Danau Toba Minta Operator Kapal Utamakan Aspek Keselamatan
    Pimpin Rakor Lintas Sektoral Operasi Lilin Toba 2024, Pemerintah Samosir Harapkan Kerjasama yang Baik Antar Pemangku Kepentingan
    Posko Nataru 2024-2025 Resmi Dibuka, KSOPP Pastikan Kesiapan Layanan Pelabuhan di KSPN Danau Toba
    Rakor Lintas Sektoral Operasi Lilin Toba 2024 di Samosir, KSOPP Sebut Kapal Fery dan Dua Bus Air Dinyatakan Laiklaut
    Angkutan Nataru 2024-2025, KMP Tao Toba I dan II Siap Hadapi Lonjakan Kendraan dan Pengguna Jasa Akan Diseberangkan Hingga Subuh
    Lebaran Pertama Kendraan Wisatawan Membludak, Kepala KSOPP Danau Toba Minta Operator Kapal Percepat Pelayaran
    Buntut Ditangkapnya Waitres Traxx Club dan KTV, Sejumlah Penggiat Anti Narkoba Bersuara
    Ketua TP PKK Simalungun Sambut Baik Kehadiran Tim Evaluasi Nagori Percontohan Bangga Kencana Kesehatan Tahun 2024
    Kejaksaan Negeri Geledah Kantor Dinas di Pematangsiantar, Nama Sekda Simalungun Jadi Perbincangan Hangat
    Hadiri Perayaan Natal Oikumene dan Syukuran Tahun Baru Partai Golkar, Musa Rajekshah Perekat Bangsa

    Ikuti Kami